CLEO targetkan pertumbuhan double digit tahun 2025

Diterbitkan 14/01/2025, 19/01
© Reuters.  CLEO targetkan pertumbuhan double digit tahun 2025

IDNFinancials.com - JAKARTA - PT Sariguna Primatirta Tbk (CLEO), emiten produsen Air Minum Dalam Kemasan (AMDK), menetapkan target pertumbuhan penjualan double digit di tahun 2025.

Langkah ini didasari keyakinan perusahaan terhadap prospek positif industri AMDK di Indonesia serta meningkatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya mengonsumsi minuman sehat.

CLEO, yang dikenal dengan produk berkualitas bebas BPA, terus memperkuat posisi pasar melalui strategi ekspansi berkelanjutan.

Perusahaan telah mencatatkan rata-rata pertumbuhan pendapatan tahunan sebesar 20,3% sejak 2017, menjadikan target ini sebagai langkah realistis. Strategi tersebut mencakup pembangunan pabrik baru, peningkatan jaringan distribusi, dan efisiensi operasional melalui integrasi proses produksi.

“Kami terus melakukan ekspansi di seluruh lini produksi, pemasaran, dan distribusi untuk mencapai target pertumbuhan dobel digit pada tahun ini,” ujar Melisa Patricia, Chief Executive Officer (CEO) CLEO.

Tahun ini, perseroan akan menyelesaikan pembangunan tiga pabrik baru di Pekanbaru, Pontianak, dan Palu. Dengan tambahan ini, jumlah pabrik meningkat menjadi 35, menjadikannya perusahaan dengan jaringan pabrik terbesar di industri AMDK Indonesia.

Peningkatan ini juga didukung oleh lebih dari 380 distributor internal dan lebih dari 7.000 mitra distribusi.

Untuk kinerja tahun 2024, perseroan optimis mencatatkan hasil positif, sebagaimana terlihat dalam laporan keuangan kuartal III. Penjualan meningkat 31,5% secara year-on-year (yoy) menjadi Rp1,97 triliun, sementara laba bersih melonjak 60,8% yoy menjadi Rp336,5 miliar.

Selain itu, CLEO dikenal sebagai produsen pertama AMDK di Indonesia yang menerima sertifikat manajemen keamanan pangan ISO 22000:2005. Pada 2024, perseroan, juga mendapatkan sertifikasi Ekolabel atas komitmen terhadap daur ulang dan Sertifikasi Industri Hijau untuk pabrik pertamanya di Pandaan, Jawa Timur. (DK)

Artikel ini telah terbit di IDNFinancials.com

Komentar terkini

Pengungkapan Risiko: Perdagangan instrumen finansial dan/atau mata uang kripto membawa risiko tinggi, termasuk risiko kehilangan sebagian atau seluruh nilai investasi Anda, dan mungkin tidak sesuai untuk sebagian investor. Harga mata uang kripto amat volatil dan dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor eksternal seperti peristiwa finansial, regulasi, atau politik. Trading dengan margin meningkatkan risiko finansial.
Sebelum memutuskan untuk memperdagangkan instrumen finansial atau mata uang kripto, Anda harus sepenuhnya memahami risiko dan biaya terkait perdagangan di pasar finansial, mempertimbangkan tujuan investasi, tingkat pengalaman, dan selera risiko Anda dengan cermat, serta mencari saran profesional apabila dibutuhkan.
Fusion Media mengingatkan Anda bahwa data di dalam situs web ini tidak selalu real-time atau akurat. Data dan harga di situs web ini. Data dan harga yang ditampilkan di situs web ini belum tentu disediakan oleh pasar atau bursa, namun mungkin disediakan oleh pelaku pasar sehingga harga mungkin tidak akurat dan mungkin berbeda dengan harga aktual pasar. Dengan kata lain, harga bersifat indikatif dan tidak sesuai untuk tujuan trading. Fusion Media dan penyedia data mana pun yang dimuat dalam situs web ini tidak bertanggung jawab atas kerugian atau kehilangan apa pun yang diakibatkan oleh trading Anda atau karena Anda mengandalkan informasi yang dimuat dalam situs web ini.
Anda dilarang untuk menggunakan, menyimpan, memperbanyak, menampilkan, mengubah, meneruskan, atau menyebarkan data yang dimuat dalam situs web ini tanpa izin eksplisit tertulis sebelumnya dari Fusion Media dan/atau penyedia data. Semua hak kekayaan intelektual dipegang oleh penyedia dan/atau bursa yang menyediakan data yang dimuat dalam situs web ini.
Fusion Media mungkin mendapatkan imbalan dari pengiklan yang ditampilkan di situs web ini berdasarkan interaksi Anda dengan iklan atau pengiklan.
Versi bahasa Inggris dari perjanjian ini adalah versi utama, yang akan berlaku setiap kali ada perbedaan antara versi bahasa Inggris dan versi bahasa Indonesia.
© 2007-2025 - Fusion Media Limited. Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang.