Mata Uang Asia Flat, Pasar Timbang Prospek Fed dan Dolar Dekati High 3 Bulan

Diterbitkan 28/08/2023, 11/14
© Reuters.

Investing.com - Mata uang Asia sebagian bergerak tipis pada Senin (28/08). Pasar menimbang komentar hawkish namun sedikit menekan tentang kebijakan moneter dari Federal Reserve, sementara dolar menjaga penguatannya baru-baru ini dan mendekati level tertinggi tiga bulan.

Ketua Fed Jerome Powell memperingatkan pada hari Jumat bahwa suku bunga AS masih dapat naik kembali untuk meredam inflasi yang tinggi, menekankan peringatan serupa yang ia nyatakan selama rapat terakhir Fed.

Komentarnya membuat dolar menguat tajam terhadap sejumlah mata uang, sementara yields obligasi AS juga menguat. Sebagian besar mata uang Asia telah turun setelah komentarnya itu, dan mengalami kerugian besar pada minggu lalu.

Dolar stabil di perdagangan Asia. Indeks dolar dan indeks dolar berjangka keduanya mendekati level terkuatnya sejak awal Juni.

Powell juga menegaskan kembali sikap suku bunga "lebih tinggi untuk waktu yang lebih lama", mengindikasikan dukungan berkelanjutan untuk greenback.

Mata Uang Asia flat, optimisme China sedikit mendukung

Mata uang Asia sebagian tenang pada Senin. Yen turun 0,1%, sementara dolar Singapura dan won Korea Selatan tidak banyak bergerak ke dua arah.

Potensi kenaikan suku bunga AS yang lebih tinggi untuk jangka waktu yang lebih lama menjadi isyarat buruk bagi mata uang Asia, karena kesenjangan antara yields yang berisiko dan yang berisiko rendah menyempit. Tren ini telah meredam pasar Asia selama setahun terakhir, dan diperkirakan akan membatasi pemulihan besar di kawasan ini.

Yuan naik 0,1%. Sentimen terhadap negara ini membaik setelah pemerintah mengumumkan langkah-langkah baru untuk meningkatkan pasar sahamnya.

RRT juga melonggarkan beberapa langkah hipotek untuk sektor propertinya yang sedang sakit, meskipun para analis masih mempertanyakan apakah langkah-langkah ini akan membantu memacu pemulihan ekonomi di negara ini.

Meskipun sentimen terhadap China menurun, yuan tetap stabil berkat intervensi pasar mata uang oleh People's Bank of China dan pemerintah.

Fokus minggu ini juga tertuju data kunci China, seperti purchasing managers' index, serta nonfarm payrolls dan Inflasi PCE.

Dolar Australia menguat dalam data retail sales yang kuat

Dolar Australia menjadi satu-satunya yang berbeda di antara mata uang lainnya pada Senin, menguat 0,5% setelah data menunjukkan retail sales Juli rebound lebih baik.

Ketahanan dalam belanja konsumen isyarat ada lebih banyak tekanan naik untuk inflasi, yang berpotensi menarik lebih banyak kenaikan suku bunga dari Reserve Bank of Australia untuk mengekang inflasi yang tinggi.

Meskipun RBA telah mempertahankan suku bunga stabil selama tiga bulan terakhir, RBA masih membuka peluang untuk potensi kenaikan lanjutan, mengingat inflasi masih tetap jauh di atas kisaran target bank sentral.

Mata uang lain sampai pukul 13.25 WIB, GBP/JPY naik 0,16%, EUR/JPY naik 0,1%, AUD/JPY naik 0,27%, CHF/JPY naik 0,18%, GBPUSD naik 0,25%, EURUSD naik 0,15%, USD/CHF turun 0,2%, USD/CAD turun 0,1%, dan EUR/AUD turun 0,18%

Sementara kripto bitcoin turun 0,37% BTC/USD, ethereum turun 0,41% (ETH/USD) dan BTC/IDR turun 0,24%.

Dogecoin turun 1,25%, XRP turun 1,96%, Cardano turun 0,8% ADA/USD, Shiba Inu turun 1,36% SHIB/USD dan ETC/USD turun 1,26%. Adapun Solana turun 0,23% dan BNB stagnan.

Di Indonesia, IHSG naik 0,27% tutup sesi I dan rupiah naik 0,06% di 15.289,0 per dolar AS, JPY/IDR naik 0,02%, AUD/IDR naik 0,06%, dan SGD/IDR naik 0,02% pukul 13.31 WIB.

Komentar terkini

Pengungkapan Risiko: Perdagangan instrumen finansial dan/atau mata uang kripto membawa risiko tinggi, termasuk risiko kehilangan sebagian atau seluruh nilai investasi Anda, dan mungkin tidak sesuai untuk sebagian investor. Harga mata uang kripto amat volatil dan dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor eksternal seperti peristiwa finansial, regulasi, atau politik. Trading dengan margin meningkatkan risiko finansial.
Sebelum memutuskan untuk memperdagangkan instrumen finansial atau mata uang kripto, Anda harus sepenuhnya memahami risiko dan biaya terkait perdagangan di pasar finansial, mempertimbangkan tujuan investasi, tingkat pengalaman, dan selera risiko Anda dengan cermat, serta mencari saran profesional apabila dibutuhkan.
Fusion Media mengingatkan Anda bahwa data di dalam situs web ini tidak selalu real-time atau akurat. Data dan harga di situs web ini. Data dan harga yang ditampilkan di situs web ini belum tentu disediakan oleh pasar atau bursa, namun mungkin disediakan oleh pelaku pasar sehingga harga mungkin tidak akurat dan mungkin berbeda dengan harga aktual pasar. Dengan kata lain, harga bersifat indikatif dan tidak sesuai untuk tujuan trading. Fusion Media dan penyedia data mana pun yang dimuat dalam situs web ini tidak bertanggung jawab atas kerugian atau kehilangan apa pun yang diakibatkan oleh trading Anda atau karena Anda mengandalkan informasi yang dimuat dalam situs web ini.
Anda dilarang untuk menggunakan, menyimpan, memperbanyak, menampilkan, mengubah, meneruskan, atau menyebarkan data yang dimuat dalam situs web ini tanpa izin eksplisit tertulis sebelumnya dari Fusion Media dan/atau penyedia data. Semua hak kekayaan intelektual dipegang oleh penyedia dan/atau bursa yang menyediakan data yang dimuat dalam situs web ini.
Fusion Media mungkin mendapatkan imbalan dari pengiklan yang ditampilkan di situs web ini berdasarkan interaksi Anda dengan iklan atau pengiklan.
Versi bahasa Inggris dari perjanjian ini adalah versi utama, yang akan berlaku setiap kali ada perbedaan antara versi bahasa Inggris dan versi bahasa Indonesia.
© 2007-2025 - Fusion Media Limited. Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang.