Kebijakan B20 melibatkan penggunaan wajib minyak sawit 20%. Dengan demikian, hampir semua saham-saham emiten CPO akan terkena dampak positif dari kebijakan ini. Sebut saja, AALI, LSIP, TBLA, BWPT, dan mungkin jika euforia berlanjut akan merembet ke GZCO, BISI, dan SIMP sekaligus.
Bicara mengenai mana yang menarik, tentu saja ada sahamnya, namun dalam artikel kali ini penulis bahas secara khusus pada saham yang familiar dulu di kalangan pelaku pasar yakni LSIP.
Mari kita bedah chart-nya.
Kendati harusnya menguat dengan adanya aturan B20, namun tetap saja setiap tren ada naik dan turunnya. Seperti LSIP pada saat ini, penguatannya penulis perhatikan akan berlanjut, namun saat ini terjadi retracement pada area Fibo 38.2%. Dan untuk melanjutkan kenaikannya, LSIP perlu memenuhi beberapa kondisi seperti pada plan di bawah ini:
Tidak menurun di bawah 1315 yang merupakan lowest sepekan ini dan juga merupakan support Fibo 38.2%, jika masih menurun maka target supportselanjutnya adalah Fibo 50% yang cukup jauh pada 1280, dan target itu lebih baik untuk re-entry. Target jika retracement ini berhasil adalah 1420 s/d 1500. Karena itu LSIP dapat dibeli dalam range 1370 s/d 1380.
Semoga bermanfaat.