Akhirnya IHSG Sentuh Demand Zone, XAU/USD Peluang 1960

Diterbitkan 17/03/2023, 09/09
XAU/USD
-
GC
-
JKSE
-
KLBF
-
TLKM
-
BRIS
-
CAKK
-

IHSG ditutup melemah sebesar -62.40 poin (-0.94%) menuju 6565,72 pada perdagangan hari Kamis 16 Maret 2023.

Sebanyak 97 saham menguat, 473 saham menurun, dan 130 saham tidak mengalami perubahan harga pada perdagangan kemarin. Nilai transaksi mencapai 10.347T (all market). Nilai transaksi mengalami penurunan dibanding nilai transaksi sebelumnya.

AKHIRNYA IHSG SENTUH DEMAND ZONE

Grafik pergerakan IHSG (D1).

Secara teknikal, ada demand zone IHSG di area 6500, pada perdagangan kemarin, posisi penutupan IHSG sudah mencapai area tersebut.

Mampukah IHSG bertahan di atas atau setidaknya, tidak menembus di bawah demand zone? Menurut kami “seharusnya” bisa. Hal yang kami perhatikan sebelum membuat keputusan adalah mengamati nilai transaksi terlebih dahulu. Kami menyadari bahwa jauh sebelum sentimen SVB dan Credit Suisse ini, nilai transaksi IHSG sudah menurun dan perdagangan sudah terlalu sepi. Jadi, jika ada panic selling pun, distribusi sahamnya juga tidak akan banyak, sehingga pelemahan akan bersifat sementara.

Dan jika diperhatikan lebih jeli, sebenarnya tidak semua sektor membebani IHSG. Sebagian saham mengalami kondisi markdown, yang artinya saham tersebut menurun namun masih diakumulasi. Ini bagus, kita mendapat saham-saham potential yang harganya sedang diturunkan dulu.

Pengamatan kami kemudian kembali pada indeks S&P500, yang jika diukur secara teknikal, masih bertahan di atas support.

Grafik pergerakan SPX (D1).

Hal ini membuat kami sadar, bahwa bursa Amerika yang menjadi penyebab utama sentimen-sentimen negatif ini saja tidak mengalami pelemahan yang parah, maka IHSG seharusnya tidak mengalami kondisi yang lebih parah daripada bursa Amerika.

Namun pelemahan IHSG memang sudah terukur secara teknikal sejak gagalnya pengujian resistance 6950 dan kemudian 6800. Masih memperhatikan secara teknikal, terindikasi bahwa tren IHSG masih melemah dan berlanjut, namun memasuki area demand zone, pada 6500, ada potensi pelemahan IHSG menjadi terbatas.

IHSG VIEW

Memperhatikan faktor-faktor di atas, hari ini kami memproyeksikan IHSG berpotensi bergerak mixed cenderung melemah dalam range 6510 – 6700. Peluang rebound jika mampu bertahan di atas demand zone atau setidaknya pada batas 6510.

STOCK PICK

Berikut beberapa saham yang direkomendasikan secara teknikal.

Telkom Indonesia (Persero) Tbk PT (JK:TLKM), buysupport 4000, resistance 4170.

BRISbuy, support 1485, resistance 1645.

Kalbe Farma Tbk PT (JK:KLBF), buy, support 2020, resistance 2240.

Cahayaputra Asa Keramik Tbk PT (JK:CAKK), buy, support 188, resistance 210.

FOREX & COMMODITY CORNER

Grafik pergerakan XAUUSD (D1).

Jika pergerakan kembali menyesuaikan pola, maka penguatan XAUUSD bisa mencapai 1960.

Semoga bermanfaat, happy trading!

Komentar terkini

Memuat artikel selanjutnya...
Pengungkapan Risiko: Perdagangan instrumen finansial dan/atau mata uang kripto membawa risiko tinggi, termasuk risiko kehilangan sebagian atau seluruh nilai investasi Anda, dan mungkin tidak sesuai untuk sebagian investor. Harga mata uang kripto amat volatil dan dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor eksternal seperti peristiwa finansial, regulasi, atau politik. Trading dengan margin meningkatkan risiko finansial.
Sebelum memutuskan untuk memperdagangkan instrumen finansial atau mata uang kripto, Anda harus sepenuhnya memahami risiko dan biaya terkait perdagangan di pasar finansial, mempertimbangkan tujuan investasi, tingkat pengalaman, dan selera risiko Anda dengan cermat, serta mencari saran profesional apabila dibutuhkan.
Fusion Media mengingatkan Anda bahwa data di dalam situs web ini tidak selalu real-time atau akurat. Data dan harga di situs web ini. Data dan harga yang ditampilkan di situs web ini belum tentu disediakan oleh pasar atau bursa, namun mungkin disediakan oleh pelaku pasar sehingga harga mungkin tidak akurat dan mungkin berbeda dengan harga aktual pasar. Dengan kata lain, harga bersifat indikatif dan tidak sesuai untuk tujuan trading. Fusion Media dan penyedia data mana pun yang dimuat dalam situs web ini tidak bertanggung jawab atas kerugian atau kehilangan apa pun yang diakibatkan oleh trading Anda atau karena Anda mengandalkan informasi yang dimuat dalam situs web ini.
Anda dilarang untuk menggunakan, menyimpan, memperbanyak, menampilkan, mengubah, meneruskan, atau menyebarkan data yang dimuat dalam situs web ini tanpa izin eksplisit tertulis sebelumnya dari Fusion Media dan/atau penyedia data. Semua hak kekayaan intelektual dipegang oleh penyedia dan/atau bursa yang menyediakan data yang dimuat dalam situs web ini.
Fusion Media mungkin mendapatkan imbalan dari pengiklan yang ditampilkan di situs web ini berdasarkan interaksi Anda dengan iklan atau pengiklan.
Versi bahasa Inggris dari perjanjian ini adalah versi utama, yang akan berlaku setiap kali ada perbedaan antara versi bahasa Inggris dan versi bahasa Indonesia.
© 2007-2025 - Fusion Media Limited. Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang.